Bagi anda yang berkutat dalam dunia bangunan atau propety mungkin sudah tidak asing dengan epoxy lantai. Dimana epoxy lantai memang begitu penting untuk bangunan yang mempunyai sturktur lantai luas misalnya sekolah, tempat kerja, gudang distribusi, fasilitas kesehatan dan lain sebagainya. Dengan menerapkan epoxy lantai maka akan menjadikan lantai bangunan tersebut semakin tahan lama dan awet. Selain lantai juga terkesan lebih modern, tampak selalu baru dan berkilauan. Menerapkan cat epoxy lantai secara tepat maka anda akan memperoleh berbagai kelebihan lain yang menguntungkan seperti yang akan dibahas dalam artikel ini.
Hal-Hal Seputar Cat Epoxy Lantai yang Populer Saat Ini
Sebelum anda memahami lebih jauh mengenai kelebihan cat epoxy lantai, sebaiknya ketahui terlebih dahulu mengenai jenis cat yang satu ini. Dimana cat ini adalah jenis cat pelapis yang mempunyai beragam manfaat sehingga cocok untuk mengatasi masalah lantai bangunan anda. Tetapi untuk memperoleh hasil cat epoxy yang maksimal maka dibutuhkan persiapan yang matang terutama di bagian permukaan lantai tersebut. Supaya hasil pengaplikasian cat epoxy lebih memuaskan maka berikut akan diberikan hal-hal mengenai cat epoxy untuk lantai yang perlu anda ketahui.

- Mempersiapkan Permukaan Lantai
Sudah dijelaskan di atas bahwa sebelum pengaplikasian cat epoxy pada lantai maka yang terpenting adalah menyiapkan lantai tersebut. Jika kondisi lantai tersebut tidak baik maka hasilnya kurang baik bahkan bisa gagal. Biasanya kegagalan penerapan cat tersebut disebabkan oleh penguapan yang juga membuat hasil perekatan kurang kuat. - Epoxy Lantai Bisa untuk Semua Bidang Permukaan
Epoxy lantai ternyata bisa diaplikasikan untuk berbagai bidang permukaan lantai yang keras seperti keramik, baja, vinyl maupun beton. - Epoxy Lantai Dapat Mempercantik
Cat epoxy untuk lantai mempunyai berbagai pilihan warna, efek, maupun corak sehingga bisa dipilih sesuai selera. Selain itu cat ini juga bisa diaplikasikan untuk desain 3D. - Dapat Dikombinasikan dengan Produk Lain
Jenis cat ini bisa anda kombinasikan dengan produk lain misalnya anti slip maupun tambahan butiran kuarsa. - Cocok untuk Lantai Indoor maupun Outdoor
Jenis cat ini juga bisa anda terapkan pada permukaan lantai baik indoor maupun outdoor. Namun lebih disarankan agar cat ini dipakai untuk lantai outdoor dibandingkan indoor. - Cat Lebih Cepat Kering
Ketika cat ini diaplikasikan maka dibutuhkan waktu sekitar 18-24 jam saja agar bisa dilalui. Agar cat ini dapat mengeras sempurna maka dibutuhkan waktu selama 30 hari setelah pengaplikasian. Supaya cat tidak mudah rusak dan cepat keringa maka pastikan suhu lokasi pengecatan berada di atas 15 derajat celcius. Agar lantai lebih hangat, anda bisa menggunakan hairdyer baik sebelum atau sesudah mengoleskan cat tersebut. - Hati-hati Cat Epoxy Murahan
Hindari membeli cat epoxy lantai yang murahan karena kualitas cat ini hanya berisi 30%-40% kandungan solid. Akibatnya ketika cat digunakan maka saat sudah mengering daya tahan cat tersebut hanya sebesar 40% saja. Supaya hasilnya lebih memuaskan maka pilih cat epoxy dengan kandungan solid 90%-100%. Dengan begitu hasilnya lebih tebal serta daya tahannya lebih bagus untuk permukaan lantai. - Berhati-Hati dengan Ultraviolet
Meskipun mempunyai daya tahan yang bagus, ternyata cat epoxy juga mudah menguning jika cat tersebut terpapar sinar matahari secara terus menerus. Agar hal ini tidak terjadi, sebaiknya pilih cat epoxy yang corak warnanya gelap dan tahan terhadap sinar ultraviolet.

Kelebihan Cat Epoxy untuk Mempercantik Lantai
Setelah memahami penjelasan di atas seputar cat epoxy lantai, mungkin sebagian dari anda masih merasa ragu untuk memilih cat epoxy tersebut. Tak perlu khawatir karena berikut ini akan dijelaskan kelebihan menerapkan cat epoxy pada lantai yang bisa menjadi bahan pertimbangan anda.
- Harga Terjangkau
Dengan menerapkan cat epoxy untuk lantai maka biaya yang dibutuhkan sedikit lebih terjangkau dibandingkan memakai cat pelapis lantai jenis lainnya. Sebab cat epoxy bida langsung diaplikasikan di atas beton maupun permukaan lainnya tanpa membutuhkan material tambahan. - Daya Tahan
Cat epoxy mempunyai daya tahan yang lebih lama dibandingkan jenis cat pelapis lantai lainnya. Hal ini membuat cat epoxy mempunyai umur yang lebih panjang sehingga lebih awet. Bahkan cat epoxy juga tahan dari berbagai jenis noda seperti bensin, minyak, cairan transisi, pemutih dan lain-lain sehingga membuat cat ini aman dipakai untuk industri otomotif. Selain itu cat ini juga lebih tahan terhadap air, panas, kuman dan bakteri. - Protektif
Selain dapat mempercantik tampilan lantai, cat epoxy bisa melapisi dan melindungi permukaan lantai benton dari noda, kelembapan, retak dan minyak.pxhere.com - Variasi
Cat epoxy memiliki banyak pilihan warna yang bisa semakin memperindah lantai. Selain itu lantai juga akan semakin elegan, halus dan tampak bersinar. - Kenyamanan
Penerapan cat epoxy lantai dapat meningkatkan visibilitas ruangan dengan menceminkan cahaya dari lantai tersebut. Sehingga akan memberikan kesan yang nyaman pada permukaan lantai tersebut.
Melalui informasi di atas tentu kini anda tak perlu khawatir untuk memilih cat epoxy lantai sesuai kebutuhan. Bila anda ingin menerapkan cat epoxy tanpa perlu repot maka silakan gunakan jasa epoxy lantai yang siap membantu anda menghadirkan lantai berlapis cat epoxy yang cantik dan lebih tahan lama.